Seru-seruan di Taman Labirin dan Air Terjun Coban Rondo

 

Kami berjalan cepat, berlomba-lomba menemukan ujung lorong, bertanya ke setiap orang yang berpapasan dengan kami, lalu mendapati ujung lorong adalah jalan buntu. Yahh.. kami kecewa. Tapi, kami tertawa lagi dan lagi. Ini seru sekali!


Taman Labirin Coban Rondo, Malang.

Yap, ini adalah tulisan yang "terlambat" dipublish, karena saya baru sempat menuliskannya sekarang. Ini adalah catatan jalan-jalan tanggal 15 Mei 2021 ke Taman Labirin dan Air Terjun Coban Rondo di Malang, Jawa Timur. Tak apa, ya, baru sempat memposting sekarang. Hehe.

Saat itu, pandemi sudah mulai mereda, namun kita semua masih ketat menerapkan protokol kesehatan. Saat itu, adalah hari ketiga Idul Fitri, dan tempat wisata Coban Rondo sudah dibuka untuk umum. Jadilah, kami jalan-jalan dengan memakai masker dan membawa hand sanitizer.

Seperti biasa, kami ke tempat wisata tanpa rencana bahkan tanpa sengaja hendak ke sana. Saat itu, kami hanya ingin jalan-jalan sekeluarga, refreshing di momen hari raya Idul Fitri. Kami sekeluarga berenam (si nomor lima belum lahir), ditambah bapak dan ibu. Jadilah kami berdelapan naik mobil sewa. Hehe.

Suami melajukan mobil ke arah selatan, dan tiba-tiba saja kami sudah sampai di Malang. Lalu kami mencari obyek wisata yang enak untuk bersantai bareng orang sepuh (bapak dan ibu kami sudah sepuh). Lalu ketemulah Coban Rondo. Konon itu adalah obyek wisata berupa air terjun.

Saya pikir, sampai di sana sudah dekat dengan air terjunnya. Tapi ternyata, kami disuguhi oleh sebuah taman dengan aneka rupa wahana permainan. Ya, kami di Taman Labirin Coban Rondo.

Baca juga: Traveling Bersama Orangtua.



Anak-anak sangat antusias ketika tahu ada taman labirin. Si sulung langsung berlari kecil ke arah taman dengan pepohonan setinggi kurang lebih dua meter (atau dua setengah, ya?) dan dibentuk menyerupai lorong-lorong yang cukup rumit. Ada banyak sekali lorong yang berliku-liku, dengan satu pintu masuk dan satu pintu keluar. Di bagian tengahnya, ada air mancur kecil beserta beberapa bangku mungil. Sepertinya disediakan untuk beristirahat atau berfoto-foto 😊

Kami pun mencoba memasuki taman labirin itu. Dan ternyata, tidak semudah yang saya bayangkan untuk bermain di sini (masuk, menjelajah, kemudian keluar). Kami kesulitan menemukan jalan keluarnya! Hahaha. Lorong-lorong itu berputar-putar, hampir sama semua bentuknya. Kami bahkan sering berjalan bersama pengunjung lain untuk menemukan jalan keluar, tapi hasilnya nihil! Kami terjebak di dalam labirin.

Yang bisa menolong kami keluar dari labirin adalah teriakan dari salah satu anggota keluarga yang berdiri di atas menara, yang terletak di pintu masuk taman. Mereka yang berada di atas itu, memberikan arahan, kami harus ke mana untuk dapat keluar dari labirin. Dari keluarga kami, yang pertama berdiri di atas adalah suami. Tetapi kami tetap gagal keluar meski sudah diarahkan. Lalu ganti si sulung kami yang di atas. Dan tetap saja sama hasilnya. Akhirnya kami bisa keluar karena bersama-sama pengunjung lain. Hahaha. Seru sekaliii..!!

Baca juga: Bermain dan Refreshing di Wisata Sawah Sumber Gempong.

Istirahat sejenak di tengah Taman Labirin.

Di Taman Labirin Coban Rondo ini enggak hanya ada taman labirin, namun banyak wahana permainan lainnya. Setelah keluar dari taman labirin, si sulung dan si nomor dua menjajal flying fox. Mereka meluncur di atas taman labirin dengan memakai sabuk dan helm pengaman. Saya kira si nomor dua takut, ternyata dia percaya diri sekali naik ke atas, lalu meluncurrr.. Begitu juga dengan kakaknya. Wuah, mereka senang sekali 😄

Si nomor dua setelah main flying fox, berfoto bersama adiknya.


Setelah itu, minus si sulung, ketiga adiknya naik kuda delman berkeliling Taman Labirin Coban Rondo. Saya ikut menemani mereka. Senang sekali si kecil naik kuda. Sepanjang jalan dia ngoceh ini itu 😄.

Lalu setelahnya kami berjalan-jalan di taman bunga, juga mampir ke Taman Petik Strawberry. Tapi sayangnya, strawberry-nya sedang sedikit buahnya. Jadi kami tak memetik strawberry.

Baca juga: Family Time di Petik Strawberry Pacet Mojokerto.


Taman strawberry.

Nah, setelah puas bermain dan refreshing di Taman Labirin, kami beranjak meninggalkannya dan menuju Air Terjun Coban Rondo. Jaraknya mungkin sekitar satu kilometer dari Taman Labirin. Kami naik mobil menuju ke air terjun tersebut. Kami juga menyempatkan shalat di sebuah mushala yang terletak di pinggir jalan menuju air terjun. Mushala-nya di tengah pepohonan pinus, gitu. Adem banget shalat di sana.

Oiya, di sepanjang jalan menuju air terjun juga banyak tenda yang didirikan. Tampaknya area tersebut memang area untuk berkemah.

Akhirnya kami pun sampai di Air Terjun Coban Rondo. Udara sejuk dan hijaunya pepohonan begitu mendamaikan mata dan hati. Air terjunnya begitu indah dan debit airnya tampaknya sedang banyak. Meski tinggi air terjun ini tidak setinggi Air Terjun Sedudo di Nganjuk, namun pemandangan alamnya tak kalah indahnya. 

Air terjun dengan tinggi 84 meter ini di bagian bawahnya terdapat bebatuan kecil hingga besar, menambah keindahan area air terjun. Suami dan anak-anak pun langsung mendekati air terjun, dan bermain air sebentar. Sebenarnya anak-anak betah bermain, namun saya dan suami sepakat untuk tak berlama-lama, karena kasihan si kecil kalau kedinginan.


Air Terjun Coban Rondo.

Setelah bermain air dan membeli sedikit jajanan di sekitar air terjun, kami pun beranjak pulang. Bapak dan ibu yang tidak mendekat ke air terjun sudah cukup puas bisa menikmati pemandangan alam di sana. Mereka cukup duduk-duduk di dekat tempat parkir. Hehe.

Semoga di lain kesempatan kami bisa jalan-jalan lagi ke destinasi wisata yang lain. Refreshing memang perlu sesekali dilakukan, agar pikiran tidak penat akibat rutinitas sehari-hari. Semoga tulisan ringan tentang Taman Labirin dan Air Terjun Coban Rondo ini ada manfaatnya, ya 😊 


1 comment

  1. paling seru kalo main sama anak :D sehat-sehat ya kak

    ReplyDelete

Terima kasih sudah berkunjung :)
Saya akan senang jika teman-teman meninggalkan komentar yang baik dan sopan.
Mohon maaf komentar dengan link hidup akan saya hapus ^^.