Doa dan Harapan di Akhir Ramadhan Tahun Ini


Alhamdulillah. Tak terasa waktu berjalan begitu cepat. Seperti baru kemarin memulai puasa Ramadhan, ternyata hari ini kita sudah di akhir bulan mulia itu. Insya Allah tinggal besok kita berpuasa Ramadhan di tahun 1440 H. Bahagia, tapi juga sedih. Karena momen-momen indah dalam bulan penuh berkah ini akan segera berakhir. Kemudian muncul doa dan harapan di akhir Ramadhan tahun ini.

Sumber: pixabay.com

Sebagai muslim, kehadiran bulan yang paling istimewa itu sekali dalam setahun tentu enggak boleh disia-siakan untuk beribadah sebaik mungkin. Tetapi, mungkin saya termasuk satu diantara sedikit muslim yang belum bisa memanfaatkan peluang-peluang ibadah itu dengan baik. Masih banyak kekurangan di sana-sini dengan seabrek alasan mengapa diri ini belum bisa memperbaikinya. Sedih. Tapi belum bisa berbuat banyak.

Lalu tiba-tiba, Ramadhan tinggal sehari lagi. Kemudian hanya bisa berdoa dan berharap pada Sang Maha, Allah subhanahu wa ta'ala. Ya, di akhir Ramadhan ini, doa dan harapan saya antara lain sebagai berikut...

Semoga dapat bertemu kembali dengan Ramadhan tahun depan. Ya, doa dan harapan pertama dan utama tentu saja soal ini. Saya sangat berharap bisa bertemu kembali dengan bulan mulia itu di tahun depan. Saya masih ingin memperbaiki ibadah-ibadah saya hingga bertemu dengan Ramadhan kembali. Hingga di bulan itu, berharap amalan-amalan ibadah saya semakin baik.

Semoga amalan-amalan ibadahnya bertambah baik di bulan-bulan selanjutnya (hingga bertemu Ramadhan kembali, insya Allah). Karena bulan Ramadhan adalah bulan penggemblengan diri, bulan untuk membentuk diri kita yang baru, diri yang lebih baik. Kemudian, bulan-bulan setelah Ramadhan adalah sebagai wadah implementasinya. Semoga, saya bisa memperbaiki amalan-amalan ibadah saya di bulan-bulan setelah Ramadhan.

Semoga anak-anak berubah lebih baik. Jujur, saat ini masih banyak sekali pe-er yang harus saya kerjakan untuk memperbaiki karakter anak-anak. Tiap hari rumah masih saja selalu ramai dengan teriakan-teriakan saya pada si sulung dan adiknya. Selalu saja ada pertengkaran kecil di antara mereka. Semoga, dengan doa terbaik di bulan Ramadhan, anak-anak bisa jadi lebih baik di hari-hari selanjutnya.

Semoga me time saya bisa lebih banyak. Lalu saya bisa menulis seperti ini, dan pikiran saya kembali "waras" setelah mengerjakan berbagai kerempongan rumah tangga. Enggak muluk-muluk, kan, agar me time saya bertambah? Karena saya dan suami sama-sama ingin mengerjakan hal-hal yang kami sukai tanpa terhalang harus selesai besok sesuai DL!

Semoga bisa lebih produktif dalam berkarya. Dengan me time yang lebih longgar, tentu saja saya bisa berkarya lebih produktif. Insya Allah. Semoga doa dan harapan itu bisa terealisasi.


Nah itu dia doa dan harapan saya di akhir Ramadhan tahun ini. Semoga dikabulkan oleh Allah SWT. Aamiin.



No comments

Terima kasih sudah berkunjung :)
Saya akan senang jika teman-teman meninggalkan komentar yang baik dan sopan.
Mohon maaf komentar dengan link hidup akan saya hapus ^^.