Gadget dengan Konten Positif untuk Jiwa yang Positif



credit


Di era teknologi yang serba digital seperti sekarang ini keberadaan gadget memang sudah sangat akrab dalam kehidupan kita sehari-hari. Lihat saja faktanya, dari balita sampai kakek-nenek hampir semuanya sudah akrab dengan gadget (meskipun para manula banyak yang masih gaptek walau gadget sudah ada di tangan :) ). Sudah tak mengherankan bila kita menjumpai balita yang asyik bermain tablet, atau memainkan jari-jemarinya di atas keyboard laptop. 

Begitu pulalah yang terjadi pada si sulung saya yang masih balita. Dia pun termasuk yang menjadi “korban” dari hasil kecanggihan teknologi ini :). Saya sendiri kadang merasa takjub ketika melihat dia dengan lincah memainkan jari-jarinya di layar tablet ketika dia main game. Atau ketika dia bilang sama teman mainnya, “Bentar, dong, masih loading gitu lho…”, atau “Kemarin sudah di-download sama abi…”. Eh, balita 4 tahun sudah fasih banget dengan istilah-istilah seperti itu? Kalau zaman saya dulu, boro-boro pegang gadget… :D 

Gadget dan Konten-kontennya 
Gadget, khususnya dalam tulisan ini adalah handphone, smartphone, dan sejenisnya, mempunyai nilai lebih jika berisi konten yang variatif. Bahkan saat ini gadget dan kontennya seperti dua sisi mata uang yang tak terpisahkan. Orang membeli gadget, bukan saja melihat barangnya yang keren, tapi juga melihat kontennya. Sehingga kegunaan gadget semacam ini bukan hanya sebagai alat komunikasi, namun juga bisa digunakan untuk kebutuhan-kebutuhan lainnya. Gadget bisa sebagai sarana hiburan yang mengasyikkan dengan konten seperti game, video, lagu-lagu, film, dan sebagainya. 

Saat ini konsumen gadget pun tak mau membeli gadget dengan konten yang minim. Biasanya mereka akan memilih gadget dengan konten yang bagus. Sehingga dengan gadget di tangan, dunia pun serasa dalam genggaman. Mau bertelepon-ria bisa, ber-sosmed-ria bisa, Whatsapp-an bisa, BBM-an bisa, upload foto di Instagram bisa, nonton video atau film oke, nge-game bisa memilih ratusan jenis game, dengerin lagu-lagu favorit juga gampang. 

Selain itu gadget juga bisa sebagai sarana belajar bila para pelajar bisa mengunduh konten-konten pelajaran sekolah dari gadgetnya. Atau bagi para muslim bila ingin menambah konten islami, misalnya, bisa pula mengunduhnya sendiri dari internet. Semua konten tersebut biasanya memang tidak semua bisa didapatkan langsung ketika membeli, jadi kita harus mengunduhnya (download) sendiri dari Playstore atau Mobogenie. Gadget hanya berisi spesifikasi yang memungkinkan penggunanya untuk dapat mengunduh aplikasi-aplikasi tertentu yang diinginkan tersebut. 

Namun saat ini ada pula gadget yang ketika dibeli sudah bundling dengan konten yang lengkap, sudah satu paket. Seperti contohnya produk keluaran terbaru dari Sygma Creative Media Corporation (Sygma CMC). Perusahaan penerbit Al-Quran yang juga bergerak di bidang industri kreatif ini baru saja melahirkan produk terbarunya, yaitu Syaamil Tabz. Syaamil Tabz berupa tablet yang didalamnya dilengkapi aplikasi built in islami yang diklaim paling lengkap. Konten-kontenya sangat lengkap dan menunjang kebutuhan ibadah umat muslim. Seperti Al-Quran digital, tafsir Ibnu Katsir, hadits shahih, doa-doa harian, aplikasi haji dan umrah, ebook anak islami, game anak islami, dan masih banyak lagi. Semuanya terintegrasi dalam satu tablet. 


credit


Gadget yang sudah bundling dengan konten seperti ini tentu sangat membantu kita. Sehingga kita tak perlu repot-repot mengunduhnya sendiri dari internet. Kita tinggal memilih gadget mana yang cocok kontennya dengan yang kita inginkan. 

Konten yang Positif 
Sebagai seorang muslim, seorang ibu, dan seorang yang selalu berusaha berpikir, berucap, dan berbuat baik (aduh aduh…. Sok banget ini ya :D ), saya pun menginginkan konten gadget yang positif dan tentunya bermanfaat. Selama ini, karena saya hanya mempunyai gadget yang terbatas, yaitu handphone, computer (PC) dan tablet, dengan tipe yang pas-pasan (baca: jadul), kontennya pun masih terbatas. Namun konten yang sedikit itu insya Allah semuanya positif dan bermanfaat, seperti Al-Quran digital atau game anak edukatif dan islami buat anak saya. 

Untuk saya sendiri, saya nggak suka lagu-lagu ataupun game. Jadi buat apa itu ada dalam handphone saya? Paling banter kalau lagu, ya, lagunya Maher Zain :). Apalagi dengan pekerjaan ibu rumah tangga yang seolah tiada henti, saya nggak sempat untuk melihat video ini-itu atau bahkan main game. Intinya, saya nggak mau ada konten yang “aneh-aneh” dan tak berguna di dalam gadget saya. Apalagi konten pornografi, duh, na'udzubillahi min dzalik.

Karena saya ingin mempunyai jiwa yang positif, sehingga konten dalam gadget saya pun harus yang positif. Karena gadget menemani saya hampir setiap hari. Katanya, kan, teman yang baik akan membuat kita jadi baik juga :). Jadi sebisa mungkin kontennya pun yang menunjang kebutuhan saya yang positif dan penting-penting saja, seperti untuk ibadah. 

Kepinginnya, sih, saya (dan suami serta anak-anak) mempunyai gadget seperti yang di atas itu, yaitu Syaamil Tabz atau Syaamil Note :). Secara kontennya bagus-bagus semua, ya :) dan semuanya menunjang untuk perbaikan kualitas ibadah kita. Wuih, insya Allah ibadah saya akan bertambah baik jika setiap hari ditemani gadget sekeren itu. Gimana enggak, kontennya yang banyak banget dan semuanya islami, pasti akan menggerakkan kami untuk beribadah sebaik mungkin. Wawasan keislaman kami pastinya juga akan bertambah. Hemmm… kapan, ya, kami bisa memilikinya? Mimpi dulu, aah…. :)


Tulisan ini diikutsertakan dalam
(tema keempat)



8 comments

  1. Wah kayaknya ini gadget yang recommended bgt bwt anak2 ya mbak mengingat kontentnya yang sangat positif untuk membangun pribadi anak menjadi insan yang cinta pd al Qur'an..sukses untuk lombanya ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya, Mbak.. buat anak-anak bisa, buat orang dewasa juga oke :)

      makasih, Mbak.. Semoga mbak Sri juga demikian :)

      Delete
  2. maak...ini gadget impian saya nih...masih nabung...:p
    btw, sukses lombanya ya...keren deh semangat ngeblognya...:-)

    ReplyDelete
    Replies
    1. hehehe.. emang keren ya Mbak.. aamiin.. semoga lekas memilikinya :)
      makasih, Mbak Nunung, semoga dirimu juga sukses selalu..
      hehe.. ini lagi semangat aja :)

      Delete
  3. keren ya, gadgetnya...
    sukses ngontesnya ya mak...

    ReplyDelete
    Replies
    1. bener, Mak.. keren..
      makasih... sukses juga buat mak Santi :)

      Delete
  4. Keren deh gadgetnya,,, Btw anak jaman sekarang beda banget ya mak, sama jaman dulu. Jaman sekarang anak2 sudah lincah banget jari2nya menari di atas gadget, bahkan balita sekalipun hehehe.
    Sukses ya mak kontesnya :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. Yup... bener banget, Mak...anak sekarang lebih canggih secanggih zamannya :)
      gadgetnya emang keren.. saya ngiler, hehe...

      makasih, Mak.. sukses juga untukmu :)

      Delete

Terima kasih sudah berkunjung :)
Saya akan senang jika teman-teman meninggalkan komentar yang baik dan sopan.
Mohon maaf komentar dengan link hidup akan saya hapus ^^.